Observasi Kinerja Kepala Sekolah OLeh Pengawas Sekolah
Salah satu kegiatan yang berkaitan dengan pengelolaan kinerja bagi kepala sekolah adalah pelaksanaan observasi kepala sekolah oleh pengawas pembina. Kegiatan dilaksanakan pada hari Selasa, 5 November 2024 dengan menghadirkan pengawas pembina Ibu Suyani, S.Pd.
Materi yang diangkat oleh Kepala sekolah SDN 77 Niu Kota Bima Ibu Rahmah, S.Pd.SD adalah Penilaian kinerja terhadap guru melalui observasi dan visi misi sekolah. Pada saat pelaksanaan observasi, disampaikan sosialisasi visi misi SDN 77 Niu Kota Bima yang mencakup pada latar belakang, tujuan, hasil observasi yang diharapkan. Selain itu juga penyampaian Peran kepala sekolah dalam penguatan pendidikan karakter memegang peranan penting dan krusial karena menjadi penentu kebijakan dan pengarah dalam pelaksanaan pendidikan karakter di sekolah. Kepala sekolah sebagai pemimpin dan pendidik di sekolah harus menjadi model bagi semua guru dan peserta didik di sekolah. Strategi pengembangan pendidikan karakter dibangun melalui gaya kepemimpinan demokrasi dengan menstimulasi bawahannya untuk bekerja sama dalam mencapai tujuan bersama.
ibu Suryani, S.Pd selaku pengawas Mendorong semua guru dan karyawan untuk menjadi model karakter yang baik bagi semua siswa. Kesadaran akan tanggung jawab dalam mempersiapkan generasi yang memiliki karakter yang baik harus dimiliki oleh komponen yang berada di sekolah tersebut. Pembentukan karakter siswa harus sudah dimulai dan tertanam sejak awal masuk. Pendekatan uswah hasanah serta memberikan pengarahan kepada siswa agar senantiasa membiasakan berakhlak yang baik melalui ucapan maupun perbuatan dan memasukkan materi yang memunculkan karakter dalam setiap proses pembelajaran.